North Sentinel Island atau Pulau Sentinel Utara

American killed by isolated tribe on India's North Sentinel IslandPulau Sentinel Utara adalah sebuah pulau yang ada dalam gugusan Kepulauan Andaman di Teluk Benggala. Letak pulau ini berada di sebelah barat bagian selatan Pulau Andaman Selatan. Sebagian besar pulau ini diliputi oleh hutan. Pulau ini begitu kecil, letaknya cukup jauh dari pemukiman utama manusia di Pulau Andaman Besar. Pulau ini dikelilingi oleh terumbu karang serta tidak memiliki pelabuhan alam.

Pulau Sentinel Utara dihuni oleh sekelompok masyarakat primitif yang disebut sebagai Suku Sentinel. Populasi mereka saat ini diperkirakan berkisar antara 50 sampai 400 orang. Orang-orang Sentinel ini menghindari setiap hubungan dengan orang lain di luar kelompok mereka, keberadaan mereka disebutkan sebagai orang-orang yang hingga saat ini tetap menolak bersentuhan dengan peradaban modern. Populasi orang-orang Sentinel ini ditengarai menghadapi potensi ancaman penyakit menular di mana mereka tidak memiliki kekebalan tubuh untuk bertahan. Ancaman lainnya adalah terjadinya kekerasan dari penyusup yang memasuki pulau. Pemerintah India dalam hal ini telah menyatakan seluruh Pulau dan perairan sekitarnya sejauh tiga mil dari pulau, menjadi sebuah zona eksklusi.